Konsulltasi DPPAPP

Dinas PPAPP DKI Jakarta Berikan Bantuan Spesifik Perempuan dan Anak bagi Penyintas Kebakaran Kapuk Muara

Pojok Informasi Sahabat Anak (PISA)

Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) DKI Jakarta memberikan bantuan spesifik perempuan dan anak bagi penyintas kebakaran di Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara pada hari Selasa (1/8/2023).

Bantuan yang diserahkan oleh Dinas PPAPP DKI Jakarta mencakup kebutuhan anak dan perempuan, seperti popok balita, makanan untuk anak, serta kebutuhan untuk perempuan. Hal ini bertujuan untuk membantu para korban yang terdampak kebakaran dalam memenuhi kebutuhan dasar.

Selain memberikan bantuan material, PPAPP DKI Jakarta melalui Pusat Pelayanan Keluarga (Puspa) juga berfokus pada dukungan psikososial. Tim yang dibentuk juga menghibur anak-anak agar tidak mengalami tekanan dan mengurangi beban emosi korban, sehingga dapat mencegah timbulnya dampak psikologis yang lebih mendalam.

Pendampingan psikososial ini bertujuan untuk membantu anak-anak mengatasi rasa takut, kecemasan, dan trauma akibat kebakaran, sehingga dapat kembali beraktivitas dengan lebih baik.

Upaya pemberian bantuan dan layanan dukungan tidak berhenti pada hari Selasa saja. Dinas PPAPP berkomitmen untuk terus memberikan dukungan hingga beberapa hari ke depan, atau selama kondisi para korban membaik.


Artikel Terkait



Call Center Puspa